Pontianak ,-Dua unit ruko gudang tempat penyimpanan makanan ringan (snack) yang berada di sekitar Jalan Danau Sentarum Pontianak (depan Supermarket Safani ) ludes di Lalap si Jago Merah, Selasa (07/01/2020) sore
Menurut Penjelasan dari Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu. M.P. Simanjuntak, Adapun pada saat itu berdasarkan keterangan Saksi Sdr. H. AHMAD YANI, sekitar pukul :15.00 Wib, Saksi yang berada di Supermarket SAFANI melihat ada kepulan asap api didepan supermarket nya tepatnya gudang yang terbakar, saksi kemudian mendatangi tempat tersebut, dan melihat api dibelakang sudah terbakar, serta untuk langit langit dek belakang sudah berapi, kemudian saksi berupaya untuk memadamkan api untuk sementara dengan menggunakan tabung APAR, kemudian saksi mematikan stop kontak listrik dan membantu mengemaskan barang yang ada di gudang tersebut, dan tak lama kemudian saksi sudah melihat beberapa mobil pemadam kebakaran sudah datang ke tempat kebakaran tersebut"Jelasnya.
Lebih lanjut Simanjuntak mengatakan dalam musibah kebakaran tersebut satu orang petugas pemadam kebakaran mengalami sesak nafas an. APRI,(18 thn).
"Sebab sebab dari kebakaran masih dalam Penyelidikan Pihak Kepolisian, Serta untuk kerugian untuk sementara masih belum dapat di taksir, "Ucap Simanjuntak.
Dalam peristiwa kebakaran tersebut Polsek Pontianak Kota langsung turun ke TKP (Tempat Kejadian Perkara) guna melakukan Pengamanan dan Pengaturan Lalulintas, dan setelah itu langsung memasang Police Line di TKP Kebakaran, "Tutupnya.
(Humas Polsek Pontianak Kota)
Komentar
Posting Komentar