Foto : Pengamanan kegiatan Tour Of Merdeka 2022" Etape 1 (satu) di Alun alun Kapuas Jalan Rahadi Oesman Pontianak.
-
PONTIANAK,-" Polsek Pontianak Kota melaksanakan pengamanan kegiatan "Tour Of Merdeka 2022"
-
Kegiatan tersebut mengambil Start dari Alun-Alun Kapuas Pontianak Jalan Rahadi Oesman, Sabtu (13/8/22) sekitar pukul : 06.00 wib.
-
Kapolsek Pontianak Kota AKP Tri Prasetiyo melalui.Kasi Humas Aiptu MP. Simanjuntak menerangkan bahwa adapun untuk kegiatan "Tour Of Merdeka 2022" berlangsung selama dua hari yaitu pada hari Sabtu dan Minggu tanggal : 13 s.d. 14 Agustus 2022,"Terangnya.
-
-
Ya, untuk hari ini Sabtu (13/8) Etape 1 (satu) Tour Of Merdeka 2022" rombongan bersepeda akan bergerak dari Pontianak (Start Alun Alun Kapuas) menuju Mempawah -Singkawang dengan menempuh jarak sekitar 150 Km.
-
Kemudian besok pada hari Minggu (14/8) Etape 2 (dua) "Tour Of Merdeka 2022" rombongan bersepeda tersebut akan bergerak dari Singkawang – Mempawah – Pontianak (Alun Alun Kapuas).
-
Simanjuntak menambahkan bahwa untuk kegiatan Etape 1 (satu) berlangsung dalam keadaan aman dan lancar, dan untuk personil Polsek telah di ploting sesuai dengan tempatnya masing-masing,"Tuturnya.
-
Untuk diketahui bahwa selain personil Polsek Pontianak Kota pengamanan juga dilakukan oleh Personil Sat Lantas Polresta Pontianak, Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora, Polsek Pontianak Timur dan Polsek Pontianak Utara.
-
(PID HUMAS POLSEK PONTIANAK KOTA)
Komentar
Posting Komentar