Bertempat Di Aula Polresta Pontianak Kota Telah Berlangsung Sidang Kelulusan Pemeriksaan Administrasi (Rikmin) Awal Penerimaan Anggota Polri Tahun Anggaran 2021
Pontianak,Kalbar - Polresta Pontianak Kota melaksanakan Sidang Kelulusan Pemeriksaan Administrasi (Rikmin) Awal penerimaan anggota Polri tahun anggaran 2021 di aula Polresta Pontianak Kota Jl Johan Idrus No. 1 Pontianak Selatan, Sabtu (17/04/2021)
Kegiatan Sidang Kelulusan Rikmin Awal yang diawali paparan dari Kabag Sumda, Kompol. Sandhy. W. G Suawa, S.P., S.IK tersebut dihadiri langsung oleh Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Leo Joko Triwibowo, S.IK, beberapa pejabat utama diantaranya Kasiwas, Kasi Propam sebagai pengawas internal, dan juga pihak pengawas eksternal, Bpk. Zul Fahmi dan Bpk. Ferry.
Dalam paparannya, Kabag Sumda Polresta Pontianak Kota, Kompol. Sandhy. W.G. Suawa, S.P., S.IK., menjelaskan bahwa segala proses dalam rikmin tersebut dilaksanakan sesuai Jukrah Pelaksanaan Pengukuran Tinggi Badan, Berat Badan dan Rikmin Awal Seleksi Penerimaan Bintara Polri T.A 2021 di Pabanrim Polres/Ta Jajaran Polda Kalbar yang tertuang dalam ST Kapolda Kalbar No : ST/207/III/DIK.2.1/2021 Tanggal 19 Maret 2021.
"Panitia Pembantu Penerimaan (Pabanrim) seleksi Bintara Polri T.A 2021 Polresta Pontianak Kota telah melaksanakan tugas memeriksa 543 orang calon peserta dan terdapat 20 orang yang tidak memenuhi syarat dengan berbagai penilaian yang dilakukan", ujar Kabag Sumda.
Dilain kesempatan, Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Leo Joko Triwibowo, S.IK., menjelaskan bahwa proses penerimaan calon anggota Polri tersebut telah melalui berbagai proses awal diantaranya yaitu publikasi secara masif baik itu di media cetak, media elektronik maupun media sosial oleh tim panitia untuk menarik animo masyarakat.
"Cukup banyak animo masyarakat yang ingin menjadi anggota Kepolisian. Telah kami sampaikan kepada masyarakat beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh peserta pendaftaran baik itu melalui pamflet, brosur, ataupun kami share ke media konvensional dan media Sosial", jelas Kapolresta Pontianak.
"Saya selaku Kapolresta Pontianak Kota juga mengucapkan terimakasih banyak kepada personil yang telah berperan membantu proses penerimaan Bintara Polri T.A 2021 dan kita harapkan semua dapat dipertanggungjawabkan sehingga tidak ada komplain dari peserta yang dinyatakan tidak memenuhi syarat", tambah Kombes. Leo.
Sementara itu pihak pengawas ekternal penerimaan calon anggota Polri, Bpk. Zul Fahmi mengungkapkan bahwa pada umumnya proses penerimaan berjalan lancar dan seperti tahun sebelumnya. Dari beberapa faktor peserta yang tidak memenuhi syarat, sudah diberikan penjelasan oleh pihak panitia penerimaan Polresta Pontianak Kota dan dimengerti oleh peserta.
Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan penandatangan Surat Keputusan oleh Kapolresta Pontianak Kota, Tim Penilai Eksternal dan Internal Polresta Pontianak Kota Sebagai bentuk persetujuan terhadap hasil tahapan penerimaan Bintara Polri yang telah dilaksanakan. [WB]
Humas Polresta Pontianak Kota
Komentar
Posting Komentar